More

    Tips Mengelola Stres Selama Pandemi Covid-19

    Virus Corona (Covid-19) telah menjadi pandemi dan telah menjangkit ribuan orang di seluruh dunia. Termasuk Indonesia, yang saat ini hingga  Kamis (19/03/2020) pukul 12.00 WIB jumlahnya mencapai 309 orang dengan tingkat kematian sebesar 8,091 persen.

    Situasi ini tanpa disadari telah membuat kepanikan dan stress. Padahal Stres diketahui bisa menurunkan imunitas tubuh dan yang dibutuhkan untuk menangkal Covid-19 adalah kekebalan tubuh yang baik. Lalu bagaimana menghadapinya?

    dr. Fatwa Sari Tetra Dewi, MPH., Ph.D., Pakar Promosi Kesehatan Fakultas Kedokteran, Kesehatan Masyarakat, dan Keperawatan (FKKMK) UGM memiliki tips atau langkah yang bisa mengatasi stres karena wabah covid-19. Berikut tipsnya seperti yang ditulis di laman UGM :

    - Advertisement -

    Ungkapkan Perasaan

    Mulai membicarakan perasaan yang tengah dialami dengan orang terdekat atau orang yang dapat dipercaya untuk membantu. Ia didak menyarankan alkohol, rokok, atau obat-obatan lain dijadikan sebagai pelarian.

    Filter Bacaan

    Kemudian langkah penting lain untuk menekan stres, bingung, serta takut menghadapai Covid-19 adalah dengan memfilter bacaan maupun tontonan.  Kumpulkan informasi yang akurat supaya dapat membantu dalam mengambil tindakan pencegahan melalui sumber kredibel dan terpercaya seperti WHO, Center for Disease Control (CDC), dan Kementerian Kesehatan RI.

    Yang terjadi saat ini adalah banyak informasi berlebihan sehingga menyulitkan identifikasi solusi atau yang disebut infodemik. Hal ini menyebabkan kepanikan masyarakat karena informasi yang simpang siur. Oleh sebab itu, pilih sumber bacaan yang berkualitas dari WHO, CDC, Kemenkes, atau bagi warga UGM bisa mengakses info dari Health Promoting University (HPU).

    Batasi Informasi

    Upaya lain yang bisa dilakukan adalah dengan mengelola kecemasan individu dan keluarga dengan membatasi paparan informasi yang membuat semakin merasa tertekan ataupun cemas. Dalam mengelola stres dan kecemasan saat pandemi berlangsung dapat dilakukan dengan menggunakan cara-cara mengelola stres yang pernah dilakukan sebelumnya.

    Hidup Sehat

    Selain itu, langkah lain yang dapat ditempuh adalah mempertahankan gaya hidup sehat. Hal itu bisa dilakukan dengan makan makanan bergizi dan seimbang, istirahat cukup, aktivitas fisik serta olahraga.

    - Advertisement -

    LEAVE A REPLY

    Please enter your comment!
    Please enter your name here