More

    Sebanyak 816 Mahasiswa Vokasi UI Ikuti Sertifikasi Kompetensi

    Vokasi UI Lakukan Sertifikasi Kompetensi Bagi 816 Calon Ahli Madya

    DEPOK, KabarKampus – Sebanyak 816 mahasiswa semester akhir Program Pendidikan Vokasi Universitas Indonesia (UI) mengikuti uji sertifikasi kompetensi calon ahli madya. Ujian ini diikuti secara berkala sepanjang bulan Agustus 2020.

    Tim penguji berasal dari Lembaga Sertifikasi Profesi (LSP UI), sebuah lembaga pelaksana kegiatan sertifikasi profesi yang mendapat lisensi dari Badan Nasional Sertifikasi Profesi (BNSP). Mahasiswa yang mengikuti uji sertifikasi merupakan calon ahli madya lulusan Vokasi UI yang telah berhasil menuntaskan perkuliahan di Vokasi UI.

    Uji kompetensi tersebut diikuti mahasiswa secara cuma-cuma alias gratis. Pembiayaannya telah ditanggung oleh Program Sertifikasi Kompetensi Kerja (PSKK) yang diselenggarakan oleh BNSP dan Vokasi UI.

    - Advertisement -

    “Sebanyak 500 peserta memperoleh dukungan pembiayaan dari Program Sertifikasi Kompetensi Kerja (PSKK) yang diselenggarakan oleh BNSP, sedangkan sisanya sebanyak 316 mahasiswa dibiayai oleh Vokasi UI,” ujar Dr. Rahmi Setiawati, S.Sos., M.Si, Ketua LSP UI.

    Rahmi juga menguraikan, bahwa terdapat sembilan skema kompetensi yang diujikan. Skema tersebut yaitu: Teller Jasa Keuangan dan Perbankan; Office Executive Administrative Assistant; Pengelolaan Kearsipan Dasar; Pengelolaan Underwriting Asuransi Level 5; Perancangan Strategis Kreatif dan Pembuatan Iklan; Analisis Perpajakan Pajak Penghasilan Orang pribadi; Kepemanduan Wisata; Public Relations Officer; dan Teknisi Akuntansi Madya.

    Sementara itu, Priyanto, SS., M.Hum  Pendidikan dan Kemahasiswaan Vokasi UI, menambahkan, Vokasi UI mempersiapkan mahasiswanya dengan penciptaan kurikulum berdasarkan kompetensi kerja pada profesi masing-masing. Sertifikasi yang akan diperoleh sangat berperan untuk menunjukkan skill dan kompetensi yang mereka miliki.

    “Dengan demikian, lulusan Vokasi UI tidak hanya memiliki ijazah ahli madya namun juga sertifikat yang diakui profesi,” terangnya.

    Priyanto menambahkan bahwa lulusan Vokasi UI rata-rata terserap kerja dalam kurun waktu 0-3 bulan setelah lulus. Vokasi UI menerapkan kurikulum 321. Selama 3 semester belajar di kampus, 2 semester belajar di industri, dan 1 semester magang.

    “Dengan demikian, lulusan Vokasi UI telah dididik untuk siap kerja dan memiliki kompetensi sesuai dengan kebutuhan industri,” ujar Priyanto,

    Saat ini Program Pendidikan Vokasi UI memiliki 13 pilihan program studi untuk jenjang Diploma tiga yaitu: Administrasi Rumah Sakit; Akuntansi; Hubungan Masyarakat; Periklanan Kreatif; Penyiaran Multimedia; Administrasi Asuransi dan Aktuaria; Administrasi Keuangan dan Perbankan; Administrasi Perkantoran; Administrasi Perpajakan; Pariwisata; Manajemen Rekord dan Arsip; Fisioterapi; dan Okupasi Terapi.[]

    - Advertisement -

    LEAVE A REPLY

    Please enter your comment!
    Please enter your name here